
Menindaklanjuti surat pemberitahuan Lomba Olimpiade Sains Nasional (OSN) Jenjang SMP tahun 2024 tingkat Kabupaten/Kota dan Provinsi, Satuan Penyelenggara Sistem Kredit Semester (SPP SKS) Jenjang SMP se-kabupaten Sidoarjo menyelenggarakan pembinaan OSN Jenjang SMP tahun 2024. Pembinaan OSN ini sudah dilakukan dalam beberapa rangkaian kegiatan. Pembukaan pembinaan telah dilaksanakan sebelumnya di SMPN 4 Sidoarjo.
Selanjutnya, pembinaan dilaksanakan tanggal 7–8 Maret 2024 bertempat di Hotel Tanjung Plaza Tretes. Peserta pembinaan diwakili 15 peserta didik setiap sekolah. Sekolah yang ditunjuk sebagai SPP SKS terdiri dari 6 sekolah antara lain SMPN 1 Sidoarjo, SMPN 3 Sidoarjo, SMPN 5 Sidoarjo, SMPN 1 Sedati, SMPN 1 Krian, dan SMPN 1 Taman.
Pendampingan OSN terdiri dari tiga mata pelajaran anatara lain Matematika, IPA, dan IPS. Setiap mata pelajaran diwakili 5 anak. Acara dimulai pukul 15.30 WIB diawali dengan pengisian daftar hadir dilanjutkan dengan pembinaan OSN pada kelas masing-masing. Setiap mata pelajaran dibimbing oleh Guru Pendamping dan Dosen Tamu.
Proses pendampingan berlangsung lancar. Peserta OSN sangat antusias dan bersemangat. Kegiatan berakhir pada hari kedua yakni Jum;at, 8 Maret 2024. Semoga dapat meraih hasil terbaik. Aamiin. (Wensan)
Komentar