Harmonisasi Guru Se-Kecamatan Taman dalam Halal Bihalal

Foto Suasana Di Ruangan Graha Loreksa

Taman-Pagi yang cerah dan hangat, Sabtu (13/5/2023), nampak penuh dengan para tamu memenuhi Graha Loreksa (UPT Industri Logam dan Perekayasaan) yang terletak Jalan Raya Trosobo KM 20 Taman. Para tamu ini merupakan guru SD dan SMP Se-Kecamatan Taman.

Para guru tersebut mengikuti acara Halal Bihalal Guru SDN/SMPN Se-Kecamatan Taman yang mengusung tema “Melalui Halal Bihalal Kita Wujudkan Harmonisasi dalam Berorganisasi untuk Meningkatkan Etos Kerja”. Diharapkan dengan kegiatan ini dapat mewujudkan harmonisasi dalam berorganisasi untuk meningkatkan etos kerja.

Foto Guru SMPN 1 Taman di Acara HBH

SMP Negeri 1 Taman sebanyak 55 orang hadir dalam kegiatan ini. Setelah hari terakhir pelaksanaan Sumatif Akhir Jenjang (SAJ) Tulis Kelas IX, kami berangkat menuju tempat kegiatan.

Ketika para undangan mulai hadir rasa kekeluargaan begitu hangat terasa dikarenakan pada para guru lintas instansi bertemu setelah libur sekitar hari raya. Bertanya akan kabar, bagaimana suasana di kantor yang mengawali acara ini sebelum dibuka secara resmi.

Sambutan dimulai dari Ketua KKKS SD Bapak M.Fauzan, S.Pd., kemudian sambutan Korwil Dikbud Kecamatan Taman Bapak Subagyo, M.Pd. Hadir tamu kehormatan Bapak Dr. Tirto Adi, M.Pd.

Acara berakhir pukul 12.00 WIB. Para tamu pun berangsur meninggalkan tempat kegiatan.

Penulis: Wennysan